Dalam rangka implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Poitik Universitas Syiah Kuala (FISIP USK) tahun 2023 ini menerima mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) dari Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Madura (FIA UNIRA). Serah terima mahasiswa PMM ini didahului dengan penandatangan kerjasama antara FISIP USK dengan FIA UNIRA (Senin, 21 Agustus 2023).

Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka selanjutnya disebut Program PMM, merupakan bagian dari Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Program PMM adalah program pertukaran mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi dalam koordinasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) yang dilaksanakan di dalam negeri selama 1 (satu) semester dari perguruan tinggi di satu klaster pulau ke perguruan tinggi di klaster pulau lainnya dan berorientasi untuk memberikan pengalaman kebinekaan melalui keikutsertaan dalam berbagai aktivitas terkait kegiatan Modul Nusantara untuk memupuk semangat persatuan dan nasionalisme Indonesia.

PMM sendiri bertujuan selain untuk meningkatkan pengetahuan akademis juga meningkatkan pengetahuan kebangsaan serta meningkatkan pemahaman pada keberagaman SARA dan semangat persatuan. Untuk Perguruan Tinggi sendiri dapat meningkatkan kemampuan PT dalam menyelenggarakan pembelajaran berkualitas dan mengelola program pertukaran mahasiswa serta memberikan keberagaman mahasiswa sekaligus memperluas ruang jumpa mahasiswa.